Rizya Ganda Davega Dikukuhkan Sebagai Ketua TP PKK Kabupaten Minahasa Utara

Minut146 Dilihat

Global1news.com, MINUT – Rizya Ganda Davega dikukuhkan sebagai Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Minahasa Utara (Minut) periode 2025 – 2030.

Rizya Ganda Davega, istri tercinta Bupati Minut Joune Ganda ini dikukuhkan oleh Ketua TP PKK Provinsi Sulawesi utara (Sulut), Anik Fitri Wandriani yang adalah istri Gubernur Sulut Yulius Selvanus, di Ruang Rapat Paripurna DPRD Sulut, Selasa (04/03/2025).

Selain pengukuhan Ketua TP PKK Kabupaten/Kota se-Sulut ini, juga dilaksanakan pengukuhan Ketua Dekranasda, Ketua Tim Pembina Posyandu dan Bunda PAUD Kabupaten/Kota di Sulut.

Rizya Ganda Davega mengatakan siap menunjang setiap program kerja dari Ketua TP PKK Sulut ibu Anik Fitri Wandriani, sebagai bagian dari proses pengembangan organisasi PKK di tingkat provinsi dan Kabupaten/Kota.(Ekin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *