Expose Manajemen Talenta ASN, Pemkab Minut Menuju Birokrasi Modern dan Profesional

Nasional391 Dilihat

Global1news.com, NASIONAL – Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara (Minut) menggelar kegiatan Expose Manajemen Talenta Aparatur Sipil Negara (ASN), memantapkan langkah Pemkab Minut menuju birokrasi modern dan profesional, bertempat di Kantor Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI, Jakarta, Selasa (06/01/2026).

Hal ini sebagai bentuk keseriusan Pemkab Minut dalam membangun sistem pengelolaan sumber daya manusia ASN yang berbasis merit, kinerja, dan potensi, sekaligus menjunjung tinggi prinsip objektivitas, transparansi, dan akuntabilitas.

Expose Manajemen Talenta dihadiri langsung oleh Bupati Minut Joune J.E Ganda, SE, MAP, MM, MSi, Wakil Kepala BKN Suharmen S.Kom, M.Si, Sekretaris Utama BKN Hj. Imas Sukmariah S.Sos, MAP, Deputi Bidang Pembinaan Penyelenggaraan Manajemen ASN Dr. Herman, M.Si, Deputi Bidang Pengawasan dan Pengendalian Manajemen ASN Hardianawati, SE, M.Si, Deputi Bidang Penyelenggaraan Layanan Manajemen ASN Dr. Rahman Hadi, M.Si, Plt. Deputi Bidang Sistem Informasi dan Digitalisasi Manajemen ASN Jumiati S.Sos, MAP, Asesor SDM Aparatur Ahli Utama BKN Drs. Aris Windiyanto, M.Si, serta para direktur dan jajaran teknis BKN.

Bupati Joune Ganda dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas peran aktif BKN dalam mendorong reformasi pengelolaan ASN secara nasional, dan menegaskan bahwa Manajemen Talenta ASN merupakan fondasi penting dalam mewujudkan birokrasi yang profesional, adaptif, dan berdaya saing.

“Manajemen talenta bukan sekadar sistem administrasi, tetapi paradigma baru yang menempatkan kompetensi, kinerja, dan potensi sebagai dasar pengembangan karier ASN secara objektif dan terukur,” ucap Bupati Joune Ganda.

Dikatakan Bupati bahwa Pemkab Minut berkomitmen mengimplementasikan Manajemen Talenta secara konsisten dan terintegrasi, selaras dengan kebutuhan organisasi serta arah pembangunan nasional dan daerah.

Wakil Kepala BKN Suharmen memberikan apresiasi atas kehadiran langsung Bupati sebagai bukti nyata komitmen pimpinan daerah dalam reformasi birokrasi, dan menekankan pentingnya keakuratan dan validitas data kepegawaian sebagai tulang punggung kebijakan manajemen ASN berbasis data dan teknologi.

“Transformasi manajemen ASN menuntut kedisiplinan pemutakhiran data serta pemahaman menyeluruh terhadap sistem manajemen talenta yang terintegrasi,” kata Suharmen.

Pada kegiatan tersebut, BKN juga menegaskan pergeseran mekanisme pengisian jabatan dari pola seleksi terbuka dan job fit menuju sistem Manajemen Talenta ASN yang berkelanjutan, guna menjamin transparansi, profesionalisme, dan kesinambungan kepemimpinan birokrasi.

Sejumlah catatan strategis turut disampaikan, antara lain pentingnya konsistensi penerapan merit system, integrasi manajemen talenta dengan manajemen kinerja ASN, penguatan pengawasan dan pengendalian, optimalisasi sistem digital terintegrasi, serta asesmen kompetensi yang objektif sebagai dasar pemetaan talenta dan suksesi jabatan.

Tim penilai BKN memberikan respons positif atas kesiapan Kabupaten Minahasa Utara, dan BKN juga menyatakan komitmen memberikan pendampingan teknis secara berkelanjutan guna memastikan implementasi Manajemen Talenta berjalan efektif dan akuntabel.

Bupati Joune Ganda mengatakan pada akhir kegiatan, Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara menegaskan kesiapan dan komitmennya untuk mendukung penuh program dan kebijakan BKN serta membuka diri terhadap evaluasi dan pendampingan berkelanjutan.

“Sinergi pusat dan daerah diharapkan mempercepat terwujudnya ASN unggul, berdaya saing, dan berorientasi pada pelayanan publik, sejalan dengan agenda reformasi birokrasi nasional dan visi pembangunan daerah,” tutur Bupati Joune Ganda.

(**/Ekin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *