DPRD Minut Gelar Rapat Paripurna Penyampaian Rekomendasi LKPJ Bupati Tahun 2024 dan Laporan Hasil Reses

Minut1251 Dilihat

Global1news.com, MINUT – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Utara (Minut) menggelar Rapat Paripurna dengan agenda, penyampaian rekomendasi DPRD terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Minahasa Utara Tahun Anggaran 2024, laporan hasil reses masa persidangan kedua tahun sidang pertama 2025, penutupan masa persidangan kedua, dan pembukaan masa persidangan ketiga tahun sidang pertama 2025.

Rapat Paripurna dipimpin dan dibuka oleh Ketua DPRD Minut Vonny Rumimpunu didampingi Ketua I Edwin Nelwan dan Ketua II Cinthya Erkles, bertempat di ruang sidang DPRD Minut, Rabu (30/04/2025).

Rapat dihadiri oleh Bupati Minahasa Utara Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin William Lotulung, Forkopimda Minut, anggota DPRD Minut dan jajaran Pemkab Minut.

Ketua Pansus LKPJ Decky Wagey membacakan hasil rekomendasi DPRD terhadap LKPJ Bupati Minut tahun 2024, setelahnya Sekwan DPRD Jossy Kawengian membacakan naskah keputusan rekomendasi DPRD, dilanjutkan penandatanganan naskah dan penyerahan rekomendasi kepada Bupati Minahasa Utara.

Bupati Joune Ganda dalam sambutannya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada pimpinan dan anggota DPRD Minut yang saling melengkapi dan bersinergi, antara Bupati sebagai pemimpin daerah dan DPRD sebagai representasi rakyat.

“Terima kasih atas rekomendasi DPRD terhadap Laporan Keterangan  Pertanggungjawaban Bupati Minahasa Utara tahun 2024,” ucap Bupati Joune Ganda.

“Rekomendasi DPRD ini secara umum memberikan arahan untuk menciptakan pemerintahan yang bersih, bertanggungjawab dan akuntabel. Rekomendasi akan kami pelajari dan akan menjadi acuan dalam penyusunan anggaran tahun berjalan dan tahun berikutnya, serta penyusunan kebijakan strategis kepala daerah baik Peraturan Daerah dan Peraturan Bupati,” ujar Bupati Joune Ganda.

Selanjutnya, rapat paripurna dilanjutkan dengan Penyampaian Laporan Reses Masa Persidangan Kedua Tahun Sidang Pertama Tahun 2025 dan Penutupan Masa Persidangan Kedua Tahun Sidang Pertama Tahun 2025 Pembukaan Masa Persidangan Tahun 2025.

(Ekin)